Peta - Lodwar

Lodwar
Lodwar adalah kota terbesar di barat laut Kenya, terletak di sebelah barat Danau Turkana, kota ini terhubung dengan jalan A1. Industri utamanya adalah anyaman keranjang dan pariwisata. Bukit Loima terletak di barat. Kota Lodwar merupakan ibu kota County Turkana, dan memiliki populasi 48.316 jiwa.

Sebagai ibu kota wilayah, Lodwar memiliki beberapa fasilitas seperti perumahan lokal dan pemerintah, termasuk fasilitas kesehatan terbesar Turkana dan rumah sakit rujukan utama yaitu Rumah Sakit Daerah Lodwar. Selain itu Lodwar merupakan kursi Keuskupan Katolik Roma. Kota ini juga dilayani oleh Bandara Lodwar.

Akan tetapi, saat ini Lodwar mengalami krisis listrik. Hanya sekitar 35 persen dari semua warga di Lowdar yang memiliki akses listrik di rumah mereka. Meskipun berada di episentrum akuifer bawah tanah terbesar di dunia, penduduk Lodwar mengalami kekurangan pasokan air, yang sering terputus-putus sehingga menyebabkan banyak kematian ternak mereka. Orang-orang di sini sebagian besar adalah penggembala nomaden.

 
Peta - Lodwar
Peta
Google - Peta - Lodwar
Google
Google Earth - Peta - Lodwar
Google Earth
OpenStreetMap - Peta - Lodwar
OpenStreetMap
Peta - Lodwar - Esri.WorldImagery
Esri.WorldImagery
Peta - Lodwar - Esri.WorldStreetMap
Esri.WorldStreetMap
Peta - Lodwar - OpenStreetMap.Mapnik
OpenStreetMap.Mapnik
Peta - Lodwar - OpenStreetMap.HOT
OpenStreetMap.HOT
Peta - Lodwar - OpenTopoMap
OpenTopoMap
Peta - Lodwar - CartoDB.Positron
CartoDB.Positron
Peta - Lodwar - CartoDB.Voyager
CartoDB.Voyager
Peta - Lodwar - OpenMapSurfer.Roads
OpenMapSurfer.Roads
Peta - Lodwar - Esri.WorldTopoMap
Esri.WorldTopoMap
Peta - Lodwar - Stamen.TonerLite
Stamen.TonerLite
Negara - Kenya
Bendera Kenya
Republik Kenya (Jamhuri ya Kenya, Republic of Kenya) adalah sebuah negara yang berada di kawasan Afrika Timur. Ibu kota sekaligus kota terbesar Kenya adalah Nairobi, sedangkan kota tertua, terbesar kedua saat ini, dan ibu kota pertamanya adalah Mombasa. Negara ini berbatasan dengan Somalia di timur, Samudra Hindia di tenggara, Tanzania di selatan, Uganda di barat, Sudan Selatan di barat laut, dan Etiopia di utara. Geografi, iklim, dan populasinya sangat beraneka ragam. Mulai dari puncak gunung salju dingin (Batian, Nelion, dan Puncak Lenana di Gunung Kenya) dengan hutan di sekitarnya yang luas, margasatwa, dan daerah pertanian yang subur hingga iklim sedang di wilayah barat, wilayah lembah retakan, dan daerah kering dan semi-kering yang kurang subur dan gurun (Gurun Chalbi dan Gurun Nyiri) dapat ditemukan di Kenya.

Dengan luas 580.367 kilometer persegi (224.081 sq mi), Kenya adalah negara terbesar ke-48 di dunia berdasarkan luas wilayah. Dengan populasi lebih dari 47,6 juta pada sensus 2019, Kenya adalah negara terpadat ke-29 di dunia. Pada tahun 2020, Kenya adalah ekonomi terbesar ketiga di Afrika sub-Sahara setelah Nigeria dan Afrika Selatan.
Mata uang / Bahasa  
ISO Mata uang Simbol Angka signifikan
KES Shilling Kenya (Kenyan shilling) Sh 2
ISO Bahasa
EN Bahasa Inggris (English language)
SW Bahasa Swahili (Swahili language)
Neighbourhood - Negara  
  •  Etiopia 
  •  Somalia 
  •  Sudan Selatan 
  •  Tanzania 
  •  Uganda